Kisah ini diambil langsung dari pengalamanku yang sudah lama namun masih teringat meskipun samar-samar.
Saya sekolah di salah satu pesantren terkenal dan termodern di Makassar. Ada banyak cerita horor yang sering diceritakan oleh senior-senior, kata mereka "dulu disini kuburan massal", "setiap malam jam 12, biasanya di lapangan basket ada seseorang yang mainin bola basket, tapi ternyata itu bukan bola basket melainkan kepalanya yang dijadikan bola basket", "jangan ada yang BAB di WC itu, karena disitu biasa ada tangan yang keluar dari lubang klosetnya". Itu semua cerita dari senior-senior dan masih banyak lagi cerita horor yang sering mereka perdengarkan ke junior-junior.
Saya sekolah di salah satu pesantren terkenal dan termodern di Makassar. Ada banyak cerita horor yang sering diceritakan oleh senior-senior, kata mereka "dulu disini kuburan massal", "setiap malam jam 12, biasanya di lapangan basket ada seseorang yang mainin bola basket, tapi ternyata itu bukan bola basket melainkan kepalanya yang dijadikan bola basket", "jangan ada yang BAB di WC itu, karena disitu biasa ada tangan yang keluar dari lubang klosetnya". Itu semua cerita dari senior-senior dan masih banyak lagi cerita horor yang sering mereka perdengarkan ke junior-junior.
Pernah suatu ketika saya sedang mencuci tengah malam. Waktu itu saya kelas 2 SMA sekitar 10 tahun yang lalu. Malam itu lampu cuma satu yang menyala yaitu lampu jalan itupun jauh dari tempat saya mencuci, jadi kondisinya agak gelap atau bisa dikatakan remang-remang. Saat mencuci, posisi saya membelakangi sumur dan di depan saya terdapat bangunan dimana bangunan tersebut adalah tempat para santri biasa makan atau istilah yang biasa kami sebut adalah dapur. Konon katanya di dapur tempat kami makan ada cerita yang sudah lama tersebar bahwa ketika tengah malam, ada santri yang makan disitu. Semua orang sudah tahu kalau santri yang makan tengah malam itu adalah santri yang sudah meninggal. Tapi saya tidak peduli dengan cerita itu. Saya teruskan niat saya untuk mencuci meskipun dingin menyelimuti malam.